Akhirnya, aplikasi yang saya tunggu-tunggu, Timehop, resmi di rilis dan tersedia untuk Android. Tadinya aplikasi ini hanya tersedia untuk operating system iOS. Sempat iri sama iOS users karena sering diungkit2 soal aplikasi ini dan sekarang, aplikasi Timehop ini sudah bisa saya nikmati. Apa sih fungsi dari aplikasi ini? Penasaran? yuk kita bahas!

Timehop itu layaknya “mesin waktu.” Iya, mesin waktu buat media sosial pribadi kalian. Jadi aplikasi ini nantinya akan memberikan informasi tentang apa yang kalian lakukan di Media Sosial setahun yang lalu pada hari ini. Keren kan? selain keren, aplikasi ini kadang bikin kita gak bisa Move On, hahahaha… tapi menurut saya, masa lalu jangan disesali, dibuat lucu2an aja.

Penasaran ingin coba? klik websitenya http://www.timehop.com. Timehop atau download di Google Play Store di sini.